Blog LITERASI Guru

Media untuk koreksi latihan corat-coret, menempa diri bersosial, mengkanfas sejarah kehidupan, mengukir pena menimpa noda, memupuk pahala mengikis dosa. Email : toadisbani@gmail.com ==&toadisbani.mts1@gmail.com&== SanDyaSya (GhaiSani, AninDya dan RaiSya)

Jumat, 30 Juli 2021

PPKM Diperpanjang, PTM Batal Marakkan Video Konferensi

 


Jum’at, 30 Juli  2021 | oleh: Toad Isbani         

PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) yang dicanangkan pemerintah karena masih mewabahnya pandemi corona dan semakin banyaknya korban yang terpapar serta terinveksi virus covid-19, menjadikan PTM (Pertemuan Tatap Muka) terbatas batal dilaksanakan. Jangankan untuk mengadakan PTM terbatas, untuk kegiatan-kegiatan yang sangat penting saja diharuskan untuk ditunda. Kami selaku salah satu unsur ASN (Aparatur Sipil Negara) dihimbau dan diberlakukan ketentuan di antaranya:

1.   Bagi pegawai berlaku ketentuan : a) Melakukan penyesuaian dan melaksanakan tugas-tugas dari rumah (Work from Home) terhitung mulai tanggal 3 Juli sampai dengan 20 Juli 2021. b) Apabila terdapat pelaksanaan tugas yang sifatnya mendesak dan darurat yang hanya dapat dilaksanakan dari kantor, Atasan Langsung dapat memberikan penugasan secara selektif kepada pegawai untuk bekerja dari kantor (Work From Office). c) Presensi dan laporan catatan kinerja harian dilaksanakan secara online dan/atau sesuai dengan sistem/aplikasi yang berlaku di masing-masing Satker.

2. Menunda seluruh pelaksanaan program/kegiatan dan/atau perjalanan dinas selama masa PPKM Darurat.

3.   Kegiatan belajar mengajar pada madrasah, satuan pendidikan keagamaan, pesantren sepenuhnya dilakukan secara daring.

4.   Melaksanakan/ mengkoordinasikan/ menginstruksikan Surat Edaran ini dengan baik dan penuh tanggung jawab di Lingkungan masing-masing.

 

Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) membuat guru untuk bisa lebih kreatif dalam melaksanakan proses pembelajaran. Persiapan dan juga perlu pemikiran yang ekstra untuk menjalankan PPJ lebih efektif dan sesuai dengan target pendidikan. Persiapan dan rencana pembelajaran yang semula disusun karena sesuai dengan kalender pendidikan dan juga berita serta informasi yang di awal tahun pelajaran akan dilaksanakan dengan pertemuan tatap muka terbatas dan dengan mematuhi protokol kesehatan ternyata batal. Kami sebagai guru akhirnya harus membuat rencana pembelajaran yang kedua dengan pelaksanaan pembelajaran online atau daring.

 

PPKM yang direncanakan tanggal 3 sampai dengan 20 Juli 2021 ternyata diperpanjang lagi sampai tanggal 2 Agustus 2021. PTM terbatas juga akan batal terlaksana dan benar juga sampai saat ini proses pembelajaran tetap secara daring. Lesu dan rasa bosan menghantui kami setiap saat, karena selain materi yang tidak secara sempurna tersampaikan, kami juga tidak dapat maksimal dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi kami sebagai seorang pendidik.

 

Corona membawa dampak yang sangat luar biasa dan juga menjadikan kita tangguh dalam menjalankan tugas kewajiban sebagai seorang pendidik. Tantangan yang setiap hari dijalani mulai dari rorongan kesehatan fisik dan juga mental yang selalu menghantui karena pemberitaan dan serangan virus corona membombardir ketahanan dari berbagai lini kehidupan. Semoga pandemi segera berakhir dan corona segera sirna, sehingga tatanan kembali normal proses pendidikan, pembelajaran akan berjalan lancar. Aamiin.

 

Video Konferensi ternyata menjadi asik ketika pembelajaran tidak terfokus pada paparan atau ceramah dari guru. Dengan menggali inspirasi dan juga mengajak ngobrol peserta didik, menjadikan proses pembelajaran menyenangkan. Untuk saat ini memang membuat hati bahagia adalah kunci kesehatan dan tidak akan membuat peserta didik merasa terbebani dengan materi-materi pembelajaran.

 

Sekian dulu tulisan saya untuk hari ini, semoga ada manfaat untuk para pembaca semua. Tetap harus belajar dan semangat dalam menulis. Membiasakan setidaknya minimal 150 kata dalam sehari untuk menulis dan diposting ke BLOG. Semoga kita semua selalu dalam lindungan-Nya. Aamiin. Salam SEDULUR.

https://toadisbanimtsn1solo.blogspot.com/2021/01/sedulur-menjadi-strategi-guru-dalam.html

Silahkah diuprek  Blog Toad Isbani di URL : https://toadisbanimtsn1solo.blogspot.com/

#PTM,#pembelajarantatapmuka,sukadukaPTM Juli2021Challenge#150KataBercerita,#Pendidikan,#Toad Isbani,#LiterasiDigital

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Follow Us @soratemplates