Blog LITERASI Guru

Media untuk koreksi latihan corat-coret, menempa diri bersosial, mengkanfas sejarah kehidupan, mengukir pena menimpa noda, memupuk pahala mengikis dosa. Email : toadisbani@gmail.com ==&toadisbani.mts1@gmail.com&== SanDyaSya (GhaiSani, AninDya dan RaiSya)

Minggu, 01 Agustus 2021

Menyerahkan Buku Hasil Karya 28 Hari Menulis

 

Sumber gambar: crop foto menyerahkan karya buku ke pengawas  


Minggu, 01 Agustus  2021 | oleh: Toad Isbani         

Menulis dapat dilakukan oleh siapa saja. Menulis dengan konsisten setiap hari memang tidaklah mudah. Saya mencoba menulis setiap hari pada waktu itu hanya sekedar untuk mengikuti lomba dan juga untuk melatih diri konsisten menulis disetiap hari. Buku pertama yang saya terbitkan memang buah hasil dari menulis setiap hari dengan berbagai ketentuan pada waktu itu. Selain buku dapat terbit ternyata juga dapat menyabet juara III lomba blog yang diadakan oleh IGTIK PGRI kerjasama dengan Penerbit YPTD Jakarta.

 

Bukan hadiah yang menjadi target utama saya mengikuti kegiatan tersebut, melainkan adalah karena ketentuan, persyaratan yang pada waktu itu saya rasakan tidaklah begitu sulit dan yang lebih menari adalah semua peserta yang mengikuti lomba menulis tersebut, hasil tulisannya selama 28 hari akan diterbitkan secara gratis dan memperoleh ISBN juga. Syaratnya adalah setiap hari menulis minimal 300 kata dan maksimal 1.500 kata kemudian diposting tulisan tersebut pada blog pribadi juga blog YPTD. Antusias dan semangat saya dalam menulis adalah karena setelah menulis diminta untuk mengumpulkan tulisannya tersebut dan dibuatkan format juga prosedur untuk proses penerbitan dengan menambahi prakata juga sinopsis untuk pengajuan ISBN.

 

Fasilitas yang didapatkan peserta dalam mengikuti lomba menulis secara konsisten selama 28 hari tersebut adalah: 1) tulisan akan diterbitkan dalam sebuah buku secara gratis ber-ISBN dan menerima satu buku hasil tulisannya, 2) tulisan akan diikutkan dalam lomba blog, 3) Hadiah-hadiah menarik sesuai ketentuan yang telah ditentukan. Menulis setiap hari adalah suatu hal yang tidaklah sulit. Karena kita semua pastilah sudah terbiasa dalam menulis. Yang membuat sulit adalah konsisten untuk menyempatkan waktu menulis dengan meng-arsipkannya dan menata serta mengalahkan kemalasan juga membagi waktu dengan kesibukan yang ada pada diri kita.

 

Menulis tidak asal tetapi harus berprinsip tingkat kemanfaatan dari tulisan yang kita tulis untuk diri sendiri maupun untuk kalayak atau orang lain. Menulis tentu mempunyai maksud dan tujuan tulisan tersebut. Tulisan harus mampu memberi manfaat, mewujudkan dan meningkatkan motivasi serta hal baik lainnya.

 

Secara lebih luas, bahwa tulisan yang bermanfaat adalah tulisan yang diakhiri dengan menerbitkannya menjadi sebuah buku. Tulisan yang sudah menjadi buku akan menjadikan kita hidup selamanya. Buku hasil karya tulisan kita akan menjadikan kita dikenal dan juga dikenang selamanya. Lebih banyak buku yang kita hasilkan akan semakin melambungkan nama kita untuk dikenal siapa saja. Buku akan dapat merubah tingkat status ekonomi dan juga memberikan nilai lebih kepada kita selaku penulisnya. Ayolah menulis agar kita dapat hidup selamanya.

 

Sekian dulu tulisan saya untuk hari ini, semoga ada manfaat untuk para pembaca semua. Tetap harus belajar dan semangat dalam menulis. Membiasakan setidaknya minimal 200 kata dalam sehari untuk menulis dan diposting ke BLOG. Semoga kita semua selalu dalam lindungan-Nya. Aamiin. Salam SEDULUR.

https://toadisbanimtsn1solo.blogspot.com/2021/01/sedulur-menjadi-strategi-guru-dalam.html

Silahkah diuprek  Blog Toad Isbani di URL : https://toadisbanimtsn1solo.blogspot.com/

#200KataMenulis,#Pendidikan,#Toad Isbani,#LiterasiDigital,#MenulisSetiapHari

2 komentar:

  1. Mantap, 👍 memulai Agustus dengan tulisan. Mari tebar Virus Literasi (VL)

    BalasHapus
  2. Siap Bapak. Tebar Virus Literasi .... Siap mengikuti jejak pak Roni. Dan pengen hebat seperti pak Roni.

    BalasHapus

Follow Us @soratemplates