Blog LITERASI Guru

Media untuk koreksi latihan corat-coret, menempa diri bersosial, mengkanfas sejarah kehidupan, mengukir pena menimpa noda, memupuk pahala mengikis dosa. Email : toadisbani@gmail.com ==&toadisbani.mts1@gmail.com&== SanDyaSya (GhaiSani, AninDya dan RaiSya)

Sabtu, 02 Januari 2021

Presensi Online Antisipasi Aktivitas WFH (Work From Home) Diperpanjang

Sumber gambar: printscreen presensi online MTsN Surakarta I, Sabtu  02/01/21

 

Sabtu, 02 Januari 2021 | oleh: Toad Isbani         

 

WFH kepanjangan dari Work From Home sudah bukan hal baru yang diperbincangkan oleh masyarakat. WFH atau sering diungkapkan kalayak sebagai aktivitas kerja dari rumah menjadi tren ketika adanya wabah pandemi corona ini. Bekerja dari rumah untuk para pekerja produktif, juga belajar dari rumah istilah untuk para peserta didik. Dengan bekerja dari rumah dan guru juga melakukan aktivitas mengajar peserta didik dari rumah atau dijadwal sesekali ke sekolah dan melakukan aktivitas mengajar melalui jaringan internet atau ditrenkan dengan istilah daring (dalam jaringan), tentunya dibutuhkan suatu administrasi pelengkap untuk kehadiran atau bukti aktivitas melakukan aktivitas kerja dari manapun.

 

Perangkat untuk administrasi guru yang mengajar dari rumah adalah salah satunya presensi. Presensi yang biasanya dilakukan sebelum adanya pandemi menggunakan alat elektronik yang berada di sekolah atau madrasah, untuk masa pandemi ini tidaklah mungkin datang ke sekolah atau madrasah hanya untuk melakukan presensi saja, sedangkan aktivitas mengajarnya dari rumah. Alat presensi yang modern sekarang ini sebenarnya sudah dapat langsung dihubungkan dengan jaringan internet dan dapat dilakukan presensi dari manapun asalkan ada jaringan internet. Untuk hal tersebut tentunya dalam hal kebijakan tertentu dan pasti dapat diatur atau disetting terlebih dahulu sebelum digunakan.

 

Untuk di madrasah kami, karena hanya bersifat sementara dan tentunya hanya selama pandemi ini saja presensi online diberlakukan, makanya tidak dengan langsung menghubungkan alat presensi yang ada di madrasah ke jaringan internet. Ya semoga saja corona cepat berlalu. Aamiin.

 

Untuk sementara dan sebagai antisipasi presensi online, madrasah kami menggunakan presensi dengan memanfaatkan aplikasi google form. Model presensi online yang kami buat menggunakan google form seperti terlihat pada gambar tersebut di bawah ini:

 

 


Sumber gambar: printscreen presensi online MTsN Surakarta I, Sabtu  02/01/21

 

Selain memanfaatkan aplikasi yang tersedia secara gratis dan mudah dalam hal penggunaannya juga membuatnya sangatlah mudah. Tentunya untuk membuatnya diperlukan akun untuk regristrasi. Hal itu dimaksudkan agar dapat mengakses aplikasi google form tersebut sekaligus menggunakan drive sebagai penyimpanan di awan (penyimpanan online) yang disebut google drive. Di awal tahun baru dan juga merupakan awal semester genap untuk tahun pelajaran 2020/2021 pada dunia pendidikan, hal ini diperlukan. Presensi perlu dipersiapkan lebih awal sebelum aktivitas dimulai. Presensi online ini kami buat juga sebagai antisipasi perpanjangan belajar dari rumah bagi peserta didik dan juga mengajar dari rumah bagi guru serta bekerja dari rumah bagi pegawai.

 

Mohon maaf jika ada tulisan yang salah, semoga tulisan ini bermanfaat bagi pembaca semua. Tetap semangat dan komentar dari para pembaca semua saya tunggu sebagai tambahan motivasi penulis dalam belajar menulis. Untuk lebih mengenal penulis silahkan klik di sini.

 

#Jan2AISEIWritingChallenge 

2 komentar:

Follow Us @soratemplates