Blog LITERASI Guru

Media untuk koreksi latihan corat-coret, menempa diri bersosial, mengkanfas sejarah kehidupan, mengukir pena menimpa noda, memupuk pahala mengikis dosa. Email : toadisbani@gmail.com ==&toadisbani.mts1@gmail.com&== SanDyaSya (GhaiSani, AninDya dan RaiSya)

Minggu, 18 April 2021

Ajarkan Kerjasama dan Kedisiplinan pada Kegiatan Kemah Bakti

 

Sumber gambar: croping photo di HP Pribadi

 

Minggu, 18 April 2021 | oleh: Toad Isbani         

 

Kemah bakti merupakan rangkaian kegiatan kepramukaan. Kemah bakti adalah kegiatan pembelajaran yang di luar area sekolah atau madrasah dan berkolaborasi, kerjasama, berhubungan serta berinteraksi dengan masyarakat. Dengan kegiatan kemah bakti, memberikan pembelajaran kemandirian, kebersamaan, bersosial, berdisiplin yang pada intinya adalah membentuk karakter bagi peserta didik.

 

Pembelajaran yang dilaksanakan di luar sekolah dengan mengimplementasikan pembelajaran teori yang didapatkan di sekolah untuk dapat diterapkan pada lingkungan masyarakat. Kegiatan yang juga membangun mental generasi yang tangguh serta membentuk karakter kebangsaan yang kuat.

 

Seperti terlihat pada gambar di atas, tidak hanya peserta didik yang melakukan kerjasama, berkelompok dan juga saling membantu, akan tetapi guru atau kakak pembina juga melakukan hal yang sama. Karena wujud dari pembelajaran yang nyata adalah pembelajaran langsung berinteraksi dalam masyarakat.

 

Bahkan untuk hidup juga harus seadanya pada lingkungan sekitar. Karena kepramukaan juga mengajarkan untuk hidup sederhana. Memanfaatkan apa yang ada di sekitar dan pada lingkungan tersebut. Mengutamakan sosial dan kerjasama, saling empati dan peduli terhadap sesama dan lingkungan.

 

Membentuk generasi yang tangguh, mandiri juga berpikir kritis dengan kondisi lingkungan yang mereka berada. Memberikan keteladanan dalam bersosial masyarakat dan memberikan pengetahuan sesungguhnya manusia adalah makhluk sosial yang selalu membutuhkan orang lain dalam kelangsungan hidup.

 

Sekian dulu tulisan saya untuk hari ini, semoga ada manfaat untuk para pembaca semua. Tetap harus belajar dan semangat dalam menulis. Membiasakan setidaknya minimal 150 kata dalam sehari untuk menulis dan diposting ke BLOG. Semoga kita semua selalu dalam lindungan-Nya. Aamiin. Salam SEDULUR.

https://toadisbanimtsn1solo.blogspot.com/2021/01/sedulur-menjadi-strategi-guru-dalam.html

 

Silahkah diuprek  Blog Toad Isbani di URL : https://toadisbanimtsn1solo.blogspot.com/

 

#April18WritingChallenge,#150KataBercerita,#Pendidikan,#Kartini,#ToadIsbani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Follow Us @soratemplates