Blog LITERASI Guru

Media untuk koreksi latihan corat-coret, menempa diri bersosial, mengkanfas sejarah kehidupan, mengukir pena menimpa noda, memupuk pahala mengikis dosa. Email : toadisbani@gmail.com ==&toadisbani.mts1@gmail.com&== SanDyaSya (GhaiSani, AninDya dan RaiSya)

Kamis, 12 November 2020

Membangun Karakter Melalui Kegiatan Spiritual

Kamis, 12 November 2020 | oleh: Toad Isbani 

Suasana saat digelarnya Spiritual Building Training (SBT) untuk peserta didik kelas 9 MTsN Surakarta 1 Kota Surakarta, cukup histeris dan menyentuh pada hati nurani peserta yang mengikuti. Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Sabtu, 18 Januari 2020 di Gedung Mudzalifah Embarkasi Haji Donohudan, dimulai pukul 07:30 WIB.

Kegiatan dihadiri oleh seluruh peserta didik kelas 9 beserta wali atau orang tua juga seluruh pendik dan tendik MTsN Surakarta I. Kegiatan ini dimaksudkan untuk pendidikan karakter di antaranya menghormati dan sikap sopan santun melalui lingkup spiritual peserta didik dan juga sebagai pengetahuan agama untuk mewujudkan anak yang sholeh, sholehah dan memiliki akhlakul karimah.

Dengan adanya kegiatan SBT diharapkan mampu meningkatkan motivasi belajar peserta didik melalui sentuhan qolbu dengan tujuan menjadikan peserta didik yang cerdas dan mendapatkan dorongan dalam memecahkan berbagai permasalahan yang ada, baik pada masa sekarang maupun di masa mendatang.

Kegiatan SBT ini termasuk dalam serangkaian proses belajar dan pembelajaran secara rutin dilaksanakan setiap tahun. Pelaksanaan SBT pada tahun 2020 berjalan dengan lancar karena belum adanya wabah pandemi virus covid-19.

Kegiatan ini juga diharapkan adanya penanaman karakter tentang selalu menjaga ketaatan terhadap Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa. Menghormati orang tua dan guru juga terhadap siapapun, juga saling mencintai dan kasih sayang terhadap sesama.

#Day9NovAISEIWritingChallenge

4 komentar:

  1. Kegiatan yang menginspirasi. Bisa diduplikasi.

    Penanaman karakter tentang selalu menjaga ketaatan terhadap Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa. Menghormati orang tua dan guru juga terhadap siapapun, juga saling mencintai dan kasih sayang terhadap sesama.

    BalasHapus
  2. Kegiatan positif yg hrs rutin d brkn ke siswa..

    BalasHapus
  3. Kegiatan spiritual adalah dasar dr segala yg bernilai. Spiritual penuntun bg setiap manusia untuk memiliki sgl yg lebih berharga dr segala2x.

    BalasHapus

Follow Us @soratemplates